Lewat Program TJSL, PHR Salurkan Bantuan Laptop

Lewat Program TJSL, PHR Salurkan Bantuan Laptop

Ist

RIAUBOOK.COM - PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) WK Rokan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) memberikan bantuan penunjang pendidikan berupa 10 laptop.

Laptop diberikan langsung kepada 10 mahasiswa S-1 Universitas Pertamina penerima Beasiswa Prestasi PHR di Gedung Rektorat Universitas Pertamina, Selasa (5/3/2024).

Bertemu para penerima beasiswa, Manager Corporate Social Responsibility (CSR) PHR WK Rokan Pinto Budi Bowo Laksono memberikan langsung bantuan laptop dan terkesan dengan pencapaian yang telah mereka raih di semester pertama.

"Senang sekali melihat mereka sekarang lebih fresh, happy, dan passionate yang artinya menikmati pembelajaran di Universitas Pertamina dan bisa beradaptasi dengan lingkungan ibukota.

Meskipin baru semester pertama, mereka telah menorehkan prestasi luar biasa, seperti Regitha meraih juara 1 Lomba Pidato Bahasa Inggris tingkat nasional, Nurani meraih juara lomba esai inovasi nasional, dan Raihan yang meraih indeks prestasi sempurna 4.0," ujar Pinto.

"Jangan cepat berpuas diri, semoga bantuan laptop yang kami berikan bisa mendorong prestasi lebih banyak lagi sehingga mampu mengharumkan nama baik PHR dan provinsi Riau," tambah Pinto.

Senada, Presiden Direktur Pertamina Foundation Agus Mashud S. Asngari juga mengajak para penerima beasiswa untuk mengoptimalkan bantuan pendidikan yang diberikan PHR.

"PHR telah membuka bahkan memberikan kalian jalan untuk menempuh pendidikan tinggi di Universitas Pertamina. Kalian harus mempertanggungjawabkannya dengan prestasi dan paling penting adalah self-management, memilih lingkungan, pergaulan, dan relasi kalian selama berkuliah. Optimalkan bantuan pendidikan yang diberikan oleh PHR, baik beasiswa maupun penunjang berupa laptop yang diberikan PHR. Dengan begitu, kalian akan menjadi young leaders agen pembangunan provinsi Riau," ungkap Agus.

Salah satu penerima beasiswa asal Rokan Hulu, Aulia Rizqo menyampaikan rasa syukurnya atas bantuan laptop yang diberikan. Aulia bercerita bahwa dirinya mengalami kesulitan karena belum memiliki laptop bahkan saat mengikuti Tes Potensi Akademik (TPA) Beasiswa Prestasi PHR.

"Saya berterima kasih kepada PHR, PF, dan UPER yang telah memberikan bantuan hingga fasilitas untuk pendidikan kami di sini. Kini kesulitan pembelajaran saya telah teratasi dengan bantuan laptop yang diberikan. Saya akan gunakan sebaik-baiknya untuk belajar sehingga nantinya saya bisa pulang ke Riau untuk memajukan Riau," ucap Aulia. (rls)

foto

Terkait

Foto

SF Hariyanto: Kita Subsidi Angkutan di Riau Agar Sembako Jangan Sampai Mahal

RIAUBOOK.COM - Pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau berencana memberi subsidi ongkos angkutan khusus bagi komoditas utama penyumbang inflasi, demikian…

Foto

Ini Produk Wajib Sertifikasi Halal 2024

RIAUBOOK.COM - Produk barang / jasa yang terkait dengan makanan, minuman, obat, kosmetik, produk kimiawi, produk biologi, produk rekayasa genetik,…

Foto

Harga Kelapa Sawit Riau Naik Sepekan, CPO Juga Naik

RIAUBOOK.COM - Pihak Dinas Perkebunan Provinsi Riau bersama tim menetapkan harga tandan buah segar (TBS) sawit Riau naik dibanding sepekan…

Foto

SF Hariyanto Pastikan Sembako Saat Ramadan dan Idul Fitri Cukup

RIAUBOOK.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto mamastikan stok pasokan bahan kebutuhan pokok (sembako) saat Ramadan dan Hari Raya…

Foto

Pj Gubernur Riau Alokasi Dana PI Untuk Perbaiki Jalan, Ekonom: Itu Langkah Tepat Majukan Ekonomi Rakyat

RIAUBOOK.COM - Alokasi dana Participating Interest (PI) untuk perbaikan infrastruktur jalan merupakan langkah tepat Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto…

Foto

Selain Beras, Bulog Juga Stok Minyak Goreng

RIAUBOOK.COM, GORONTALO - Badan Urusan Logistik (Bulog) Cabang Gorontalo menyiapkan tambahan stok minyak goreng dengan merek Minyakita untuk mencukupi kebutuhan…

Foto

BRK Syariah Solusi Keuangan Syariah, MoU dengan Pesantren Tafaqquh Boarding School

RIAUBOOK.COM - Bank Riau Kepri (BRK) Syariah menghadirkan solusi keuangan syariah yang komprehensif di sektor pendidikan, hal itu dapat dilihat…

Foto

TP-PKK Riau Gelar Operasi Pasar Bersama Disperindagkop-UKM

RIAUBOOK.COM - Tim Penggerak, Pemberdayaan Kesejahteraan, Keluarga (TP PKK) Provinsi Riau mengelar operasi pasar murah bersama Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi…

Foto

Pj Gubernur Riau Rakor Bersama Mendagri Terkait Pengamanan Harga Sembako

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto, menghadiri Rapat Koordinasi terkait Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan Jelang Puasa-Idul…

Foto

Pilih Pembiayaan BRK Syariah Margin Lebih Kompetitif, SIT Tunas Ilmu Lanjutkan Pembangunan Gedung SMP

RIAUBOOK.COM, TANJUNGPINANG - Kehadiran Sekolah Islam Terpadu (IT) Tunas Ilmu beralamat di Jalan Karya Bt.9 Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang, Kepulauan…

Foto

Gawat! Beras Bulog di Daerah Ini Dijual Rp17.000/Kg

RIAUBOOK.COM - Setelah Pemilihan Umum (Pemilu) 14 Februari 2024 harga beras terus melambung hingga menembus angka tertinggi sepanjang sejarah,…

Foto

Bulog Impor Beras 300 Ribu Ton, Stok di Gudang 1,3 Juta Ton

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Perusahaan Umum (Perum)Badan Urusan Logistik (Bulog) menambah kontrak impor sebanyak 300 ribu ton beras dari Thailand dan…

Duh kan! Harga Sawit Riau Turun

RIAUBOOK.COM - Dinas Perkebunan Provinsi Riau bersama tim penetapan harga pada Selasa (6/2/2024) mengumumkan harga tandan buah segar sawit (TBS)…

Foto

Mengulang Potensi, Saatnya BRK Syariah Dipimpin Sosok Internal

KEKOSONGAN kursi Direktur Utama Bank Riau Kepri (BRK) Syariah mengharuskan para pemegang saham untuk mencari sosok pengganti Andi Buchari.…

Foto

UKK Dirut BRK Syariah, Internal Berpotensi Isi Jabatan Tertinggi

RIAUBOOK.COM - Dilaporkan ada tujuh peserta calon petinggi Bank Riau Kepri (BRK) Syariah, 4 merupakan calon direktur utama (Dirut) dan…

Foto

Lewat Pembiayaan MKM BRK Syariah Usaha Perkebunan Warga Bintan Berkembang Hingga 20 Hektar

RIAUBOOK.COM, BINTAN - Memiliki usaha atau bisnis adalah impian hampir setiap orang. Selain menjadi kebanggan karena berhasil membangun dari hasil…

Foto

BRK Syariah MoU dengan Kejari Tanjungpinang  

RIAUBOOK.COM - Pihak PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) Cabang Tanjungpinang Pamedan dan Cabang Tanjungpinang kembali melanjutkan MoU dengan…

Foto

Uji Coba Rupiah Digital Terus Dilakukan, Logam & Kertas Tergantikan?

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Uji coba sistem mata uang rupiah digital masih terus dilakukan untuk nantinya uang fiat yang berbentuk uang…

Foto

Siswa SD Tanjungpinang Ramai-ramai Buka Tabungan Simpel BRK Syariah

RIAUBOOK.COM - Ruang tunggu Bank Riau Kepri Syariah Cabang Tanjungpinang menadadak ramai anak-anak berseragam sekolah, ternyata rombongan pelajar sekolah dasar…

Foto

Harga Emas Batangan Naik, Ini Daftarnya

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Pantauan pers laman Logam Mulia, Rabu pagi (28/2/2024) menemukan harga emas batangan PT Aneka Tambang…

Pendidikan