Konflik Harimau dan Manusia Terjadi di Pelalawan, Ternak Jadi Korban

RIAUBOOK.COM - Pihak Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau melakukan mitigasi merespons konflik harimau Sumatera dengan warga Desa Pulau Muda, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, dilaporkan harimau memangsa ternak milik warga.

Kepala BBKSDA Riau, Supartono, SHut MP, dalam keterangannya pada Kamis (3/7) mengatakan, laporan awal diterima pada Senin (30/6) kemarin.

"Kami mendapatkan laporan dari staf konservasi PT Arara Abadi Distrik Merawang, yang menemukan bangkai sapi dewasa di areal kebun milik warga. Dugaan kuat, korban serangan harimau," kata Supartono, Kamis (3/7) di kantornya.

Menanggapi laporan tersebut, tim Seksi Konservasi Wilayah I Pelalawan langsung diturunkan dan melakukan koordinasi dengan Kepala Bidang KSDA Wilayah I.Setelah itu, petugas dari Resor Kerumutan Utara langsung dikerahkan ke lokasi untuk melakukan penanganan.

Empat personel yang diturunkan ke lapangan, yakni Ahmad Fitriansyah, SSi, Siswiyono, Ali Sonang Harahap, dan Bangkit Ahmad. Bersama pihak perusahaan dan masyarakat setempat, tim gabungan mulai melakukan pengamanan dan investigasi di lokasi temuan bangkai sapi.

Tiba di lokasi pada Selasa (1/7) kemarin, tim langsung memasang camera trap (kamera pengintai) dan box trap (perangkap) di sekitar lokasi kejadian.

"Untuk memancing harimau tersebut keluar, tim memasang umpan potongan kaki sapi bagian belakang yang sebelumnya telah di mangsa," jelas Supartono

Sementara itu, untuk sisa bangkai sapi langsung dikuburkan karena kondisinya sudah mulai membusuk. Upaya ini membuahkan hasil. Pada Rabu (2/7) kemarin, rekamancamera trapmemperlihatkan kehadiran seekor Harimau Sumatera jantan dewasa yang mondar-mandir di sekitar perangkap. Namun, tidak masuk ke dalam box trap.

"Dari hasil rekaman, kami mengenali individu harimau tersebut. Ia adalah 'Sampali', harimau jantan dewasa yang sudah beberapa kali terekam di bentang alam Kerumutan," ujar Supartono.

Pihaknya menduga harimau tersebut enggan masuk ke dalam perangkap karena ukuranbox trapyang kurang besar dan tidak cukup meyakinkan bagi satwa sekelas Sampali.

Supartono menjelaskan bahwa lokasi konflik berada cukup dekat dengan permukiman warga dan masih dalam wilayah jelajah alami harimau.Lanskap Kerumutan, lanjut Supartono, memang dikenal sebagai habitat penting Harimau Sumatera, dengan populasi yang relatif tinggi.

"Kemungkinan besar, Sampali menemukan sapi warga yang dilepasliarkan tanpa pengawasan, sehingga dimangsa. Ini menjadi pelajaran penting bagi kita semua," tambahnya.

Sebagai langkah antisipasi, BBKSDA Riau mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan. Warga diminta tidak panik, tetap beraktivitas secara berkelompok, menghindari keluar rumah pada sore hingga malam hari, serta menjaga ternak dalam kandang tertutup dan aman.

"Sampali adalah harimau dewasa dan telah beberapa tahun menghuni wilayah ini. Kami terus melakukan pemantauan, dan akan mengevaluasi ukuran perangkap agar lebih efektif dalam penanganan lanjutan," tutup Supartono. (mc)

foto

Terkait

Foto

Pemerhati: Tesso Nilo Cermin Retak Kebijakan Hutan Kita

Oleh Aldy Prasetya, Pemerhati Sosial dan LingkunganRIAUBOOK.COM - Di tengah gegap gempita komitmen pemerintah menyelamatkan lingkungan, Taman Nasional Tesso Nilo…

Foto

Warga Pelalawan Tewas Diterkam Harimau

RIAUBOOK.COM - Nasib nahas dialami seorang pekerja bernama Hadito, dia dilaporkan tewas setelah diserang harimau Sumatera di areal Semenanjung…

Foto

3 Nama Calon Sekda Riau Menunggu BKN

RIAUBOOK.COM - Pihak Pemerintah Provinsi Riau telah merampungkan tahapan seleksi calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau dan selanjutnya…

Foto

Walhi: Penertiban TNTN Harus Sasar Pebisnis Besar dan Perhatikan Aspek Pemulihan

RIAUBOOK.COM - Upaya penertiban kawasan hutan oleh Tim Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan (Satgas PKH) dalam kawasan Taman Nasional Tesso…

Foto

Gubernur Wahid Akan Sampaikan Permintaan Tolak Relokasi Warga TNTN ke Pusat

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Abdul Wahid berjanji menyampaikan aspirasi masyarakat yang menolak direlokasi dari Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN)) kepada…

Foto

MK Sidang Tentukan Nasib Kepala Daerah Pekan Depan, Pelantikan Massal Lanjut Atau Tunda?

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Pihak Mahkamah Konstitusi (MK) akan menggelar sidang pada Selasa dan Rabu mendatang, yaitu pada tanggal…

Foto

Heboh, ASN Jakarta Boleh Nambah Isteri

RIAUBOOK.COM - Peraturan Gubernur (Pergub) yang dikeluarkan Pemprov DKI Jakarta terkait izin bagi ASN yang hendak poligami direspon oleh Menteri…

Foto

Musim Durian? Awas Bahaya Mabuk Durian, Ini Penangkalnya

RIAUBOOK.COM - Sejumlah wilayah di tanah air termasuk di Provinsi Riau saat ini sedang musim buah-buahan, salah satu yang 'membanjiri'…

Foto

85 Orang Tewas Akibat Pesawat Tabrak Dinding & Meledak

RIAUBOOK.COM, KOREA - Pesawat Jeju Air yang membawa 181 orang kecelakaan di Bandara Muan, Korea Selatan. Kecelakaan ini mengakibatkan pesawat…

Foto

Kadishub Pekanbaru YL Terima Uang Rp150 Juta

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Aparat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menetapkan Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, sebagai…

Foto

Pasca Tewasnya Yahya Sinwar, Melu AS Desak Israel Hentikan Perang di Gaza

RIAUBOOK.COM - Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken pada hari Selasa (22/10), mendesak Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, agar menggunakan…

Foto

Radoslaw dan Kamilatun Nisa Terpilih Jadi Paskibraka Nasional 2024

RIAUBOOK.COM - M Radoslaw Larre Prawiro siswa kelas XI dari MAN 2 Model Pekanbaru dan Kamilatun Nisa siswa kelas XI…

Foto

Jokowi Dapat Laporan Produksi Minyak Blok Rokan 162.000 Barel Per Hari

RIAUBOOK.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengungkap jika Blok Rokan di Provinsi Riau masih menjadi ladang minyak yang cukup…

Foto

SF Hariyanto: Pemprov Riau Berkewajiban Membina dan Mengawasi Upaya Penurunan Stunting

RIAUBOOK.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto mengungkap Pemprov Riau sebagai perpanjangan tangan Pemerintah Pusat memiliki kewajiban untuk membina…

Foto

Stunting di Riau Turun, Pj Gubernur Ucapkan Terimakasih

RIAUBOOK.COM - Stunting di Riau dilaporkan terus menurun, terkait itu Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto mengucapkan terima kasih…

Foto

Mau Pulang Kampung Gratis? Pegadaian Siapkan 5 Bus

RIAUBOOK.COM- PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru telah memberangkatkan lima bus mudik gratis dengan total 200 penumpang melalui program 'Mudik…

Foto

TNI Adakan Angkutan Mudik Gratis, Naik 'Hercules' Cuy

RIAUBOOK.COM - Angkutan mudik gratis yang disediakan oleh satuan-satuan TNI bakal berangkat secara serentak dari Jakarta pada 5 April…

Foto

Pemprov Riau Perbaiki Jalan Sukakarya Kampar, Ini Instruksi Pj Gubernur

RIAUBOOK.COM - Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau melalui UPT Jalan dan Jembatan…

Foto

Gajah Kehilangan 'Rumah', Diusir Warga Melawan dan Melukai

RIAUBOOK.COM - Habitat gajah sumatera di Riau kian terjepit seiring terus berkurangnya luasan hutam alam yanf menjadi 'rumah' bagi kawanan…

Foto

Kepala BP Ideologi Pancasila: Semua Bertanggungjawab

RIAUBOOK.COM - Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) RI, Yudian Wahyudi menekankan beberapa upaya yang dapat dilakukan guna menjaga dan…

Wisata dan Gaya Hidup

Foto

Tari Zapin 6 Ribu Peserta Pecah Rekor Dunia, Plt Gubernur: Riau Memilih Untuk Maju Tanpa Tercerabut

RIAUBOOK.COM - Sebanyak 6.000 penari menyatu dalam satu denyut nadi, mempersembahkan Tari Zapin Masal yang bukan sekadar tarian,…

Foto

LAM Riau: Keberagaman Budaya Jadi Sumber Kekuatan, Bukan Sumber Perpecahan

RIAUBOOK.COM- Tari Zapin bukan sekadar warisan seni, tetapi juga simbol identitas sekaligus potensi besar dalam pengembangan pariwisata budaya…

Foto

Usia Pelalawan Sudah 26 Tahun, Abdul Wahid: Kemajuan Tidak Harus Mengikis Peradaban

RIAUBOOK.COM - Saat ini Kabupaten Pelalawan genap berusia 26 tahun sejak didirikan pada 1999, dalam perayaan puncak yang meriah, Gubernur…

Pendidikan