Warga Pelalawan Tewas Diterkam Harimau

RIAUBOOK.COM - Nasib nahas dialami seorang pekerja bernama Hadito, dia dilaporkan tewas setelah diserang harimau Sumatera di areal Semenanjung Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, pada Selasa (24/6) sekitar pukul 19.30 WIB.

Diketahui korban adalah pekerja di salah satu perusahaan Pemegang Perizinan Berusaha Pemanfaatan Hutan (PBPH).


Kejadian tragis ini terjadi saat korban keluar dari camp untuk buang air. Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau pun segera menurunkan tim Mitigasi untuk merespons insiden tersebut pada Rabu (25/6).

Setelah menerima laporan, BBKSDA Riau langsung berkoordinasi cepat dengan pihak Polsek Teluk Meranti dan perusahaan tempat Hadito bekerja. Koordinasi ini dilakukan untuk mengambil langkah-langkah penanggulangan yang diperlukan serta mendapatkan informasi lengkap mengenai kronologi kejadian.

"Korban seorang laki-laki bernama Hadito yang berstatus pekerja," terang Kepala Bidang Teknis KSDA Riau, Ujang Holisudin S.Hut, pada Kamis (26/6).

Menurut keterangan Firmansyah, saksi sekaligus teman korban yang berada di lokasi, sebelum kejadian nahas itu, mereka berdua sedang beristirahat di dalam Camp Mobile atau Camp Apung. Hadito kemudian keluar sendirian untuk buang air, yang jaraknya sekitar 15 meter dari camp. Tak lama berselang, Firmansyah mendengar suara teriakan korban yang memecah kesunyian malam.

Karena kondisi gelap, Firmansyah segera mengambil senter dan menyorot ke arah sumber suara. Ia terkejut mendapati Hadito sudah diseret masuk ke dalam Petak Ukur Permanen (PUP) yang berjarak sekitar 10 meter dari lokasi korban buang air.

"Saksi langsung mengambil parang dan menghampiri ke arah korban dan hanya menemukan celana dan Handphone (HP) korban," jelas Ujang.

Firmansyah kemudian menghubungi koordinator camp dan pekerja lainnya untuk mencari Hadito. Tim pencari melakukan penelusuran di area PUP. Setelah menyisir sejauh lebih kurang 100 meter, korban akhirnya ditemukan dalam posisi telungkup dan sudah tidak bernyawa.

Hadito mengalami luka gigitan dan cakaran yang fatal di sekitar leher dan punggung kanannya, mengindikasikan serangan dari satwa liar. Jenazah korban kemudian berhasil dievakuasi dan dibawa ke klinik distrik.

Selanjutnya, pada hari Rabu, 25 Juni 2025, sekitar pukul 04.00 WIB, korban dibawa ke Puskesmas Teluk Meranti untuk dilakukan visum guna memastikan penyebab kematian. Setelah proses visum selesai, sekitar pukul 07.00 WIB, jenazah Hadito dibawa ke rumah sakit di Pekanbaru untuk penanganan lebih lanjut.

Untuk melakukan kajian mendalam dan merumuskan upaya penanggulangan, Balai Besar KSDA Riau menurunkan Unit Penyelamatan Satwa (UPS) ke lokasi kejadian. Tim ini tidak hanya mendokumentasikan lokasi penyerangan dan penemuan korban, tetapi juga berhasil menemukan jejak harimau di sekitar area.

"Hasilnya ditemukan jejak harimau di sekitar lokasi yang diperkirakan terdapat dua individu Harimau Sumatera di lokasi tersebut, yang dapat dilihat dari jejak kaki yang memiliki dua ukuran yang berbeda," papar Ujang.

Sebagai langkah pencegahan agar insiden serupa tidak terulang, tim BBKSDA Riau juga melakukan sosialisasi kepada para pekerja di PBPH tersebut. Selain itu, Ujang Holisudin mengimbau masyarakat luas untuk tidak melakukan perburuan satwa yang menjadi mangsa alami harimau Sumatera, seperti rusa dan babi hutan.

"Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tidak memburu mangsa Harimau seperti satwa Rusa dan Babi Hutan," pesan Ujang. (mc)

foto

Terkait

Foto

3 Nama Calon Sekda Riau Menunggu BKN

RIAUBOOK.COM - Pihak Pemerintah Provinsi Riau telah merampungkan tahapan seleksi calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau dan selanjutnya…

Foto

Walhi: Penertiban TNTN Harus Sasar Pebisnis Besar dan Perhatikan Aspek Pemulihan

RIAUBOOK.COM - Upaya penertiban kawasan hutan oleh Tim Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan (Satgas PKH) dalam kawasan Taman Nasional Tesso…

Foto

Gubernur Wahid Akan Sampaikan Permintaan Tolak Relokasi Warga TNTN ke Pusat

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Abdul Wahid berjanji menyampaikan aspirasi masyarakat yang menolak direlokasi dari Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN)) kepada…

Foto

MK Sidang Tentukan Nasib Kepala Daerah Pekan Depan, Pelantikan Massal Lanjut Atau Tunda?

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Pihak Mahkamah Konstitusi (MK) akan menggelar sidang pada Selasa dan Rabu mendatang, yaitu pada tanggal…

Foto

Heboh, ASN Jakarta Boleh Nambah Isteri

RIAUBOOK.COM - Peraturan Gubernur (Pergub) yang dikeluarkan Pemprov DKI Jakarta terkait izin bagi ASN yang hendak poligami direspon oleh Menteri…

Foto

Musim Durian? Awas Bahaya Mabuk Durian, Ini Penangkalnya

RIAUBOOK.COM - Sejumlah wilayah di tanah air termasuk di Provinsi Riau saat ini sedang musim buah-buahan, salah satu yang 'membanjiri'…

Foto

85 Orang Tewas Akibat Pesawat Tabrak Dinding & Meledak

RIAUBOOK.COM, KOREA - Pesawat Jeju Air yang membawa 181 orang kecelakaan di Bandara Muan, Korea Selatan. Kecelakaan ini mengakibatkan pesawat…

Foto

Kadishub Pekanbaru YL Terima Uang Rp150 Juta

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Aparat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menetapkan Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, sebagai…

Foto

Pasca Tewasnya Yahya Sinwar, Melu AS Desak Israel Hentikan Perang di Gaza

RIAUBOOK.COM - Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken pada hari Selasa (22/10), mendesak Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, agar menggunakan…

Foto

Radoslaw dan Kamilatun Nisa Terpilih Jadi Paskibraka Nasional 2024

RIAUBOOK.COM - M Radoslaw Larre Prawiro siswa kelas XI dari MAN 2 Model Pekanbaru dan Kamilatun Nisa siswa kelas XI…

Foto

Jokowi Dapat Laporan Produksi Minyak Blok Rokan 162.000 Barel Per Hari

RIAUBOOK.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengungkap jika Blok Rokan di Provinsi Riau masih menjadi ladang minyak yang cukup…

Foto

SF Hariyanto: Pemprov Riau Berkewajiban Membina dan Mengawasi Upaya Penurunan Stunting

RIAUBOOK.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto mengungkap Pemprov Riau sebagai perpanjangan tangan Pemerintah Pusat memiliki kewajiban untuk membina…

Foto

Stunting di Riau Turun, Pj Gubernur Ucapkan Terimakasih

RIAUBOOK.COM - Stunting di Riau dilaporkan terus menurun, terkait itu Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto mengucapkan terima kasih…

Foto

Mau Pulang Kampung Gratis? Pegadaian Siapkan 5 Bus

RIAUBOOK.COM- PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru telah memberangkatkan lima bus mudik gratis dengan total 200 penumpang melalui program 'Mudik…

Foto

TNI Adakan Angkutan Mudik Gratis, Naik 'Hercules' Cuy

RIAUBOOK.COM - Angkutan mudik gratis yang disediakan oleh satuan-satuan TNI bakal berangkat secara serentak dari Jakarta pada 5 April…

Foto

Pemprov Riau Perbaiki Jalan Sukakarya Kampar, Ini Instruksi Pj Gubernur

RIAUBOOK.COM - Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau melalui UPT Jalan dan Jembatan…

Foto

Gajah Kehilangan 'Rumah', Diusir Warga Melawan dan Melukai

RIAUBOOK.COM - Habitat gajah sumatera di Riau kian terjepit seiring terus berkurangnya luasan hutam alam yanf menjadi 'rumah' bagi kawanan…

Foto

Kepala BP Ideologi Pancasila: Semua Bertanggungjawab

RIAUBOOK.COM - Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) RI, Yudian Wahyudi menekankan beberapa upaya yang dapat dilakukan guna menjaga dan…

Foto

Chaidir Sambut Positif Hadirnya FTE: "Kebhinekaan Harus Dikelola Dengan Baik"

RIAUBOOK.COM - Tokoh Masyarakat Riau, Dr.drh.H.Chaidir, dari unsur Melayu menyambut positif hadirnya Forum Tokoh Etnis (FTE) sebagai wadah diskusi untuk…

Foto

Pandangan FTE Terkait Penunjukkan Rusli Zainal Jadi Ketua Kontingen PON Riau

RIAUBOOK.COM - Para tokoh dari Forum Tokoh Etnis (FTE) memberikan sejumlah pandangan terkait penunjukkan mantan Gubernur Riau HM. Rusli Zainal…

Wisata dan Gaya Hidup

Foto

Tari Zapin 6 Ribu Peserta Pecah Rekor Dunia, Plt Gubernur: Riau Memilih Untuk Maju Tanpa Tercerabut

RIAUBOOK.COM - Sebanyak 6.000 penari menyatu dalam satu denyut nadi, mempersembahkan Tari Zapin Masal yang bukan sekadar tarian,…

Foto

LAM Riau: Keberagaman Budaya Jadi Sumber Kekuatan, Bukan Sumber Perpecahan

RIAUBOOK.COM- Tari Zapin bukan sekadar warisan seni, tetapi juga simbol identitas sekaligus potensi besar dalam pengembangan pariwisata budaya…

Foto

Usia Pelalawan Sudah 26 Tahun, Abdul Wahid: Kemajuan Tidak Harus Mengikis Peradaban

RIAUBOOK.COM - Saat ini Kabupaten Pelalawan genap berusia 26 tahun sejak didirikan pada 1999, dalam perayaan puncak yang meriah, Gubernur…

Pendidikan