Transisi Energi, Pertamina Resmikan Bantuan PLTS untuk UGM

Transisi Energi, Pertamina Resmikan Bantuan PLTS untuk UGM

Ist

RIAUBOOK.COM - Dalam rangka mendorong transisi energi, PT Pertamina (Persero) memberikan bantuan pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) atap di Universitas Gadjah Mada (UGM) dengan kapasitas total 326,25 kWp.

Bantuan tersebut diresmikan secara simbolis pada Kamis (11/5/2023).

 

Peresmian dilakukan oleh Direktur SDM & Penunjang Bisnis Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE), Direktur Utama PT Pertamina Geothermal Energy Tbk, VP Stakeholder Relations & Management Pertamina dan Manager CSR Pertamina bersama dengan Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Aset, dan Sistem Informasi UGM.

 

Dalam sambutannya, Direktur SDM dan Penunjang Bisnis Pertamina NRE, Said Reza Pahlevy menyampaikan bahwa bantuan PLTS atap yang diberikan untuk UGM adalah sebagai aksi konkret Pertamina dalam mempercepat transisi energi yang dilakukan tidak hanya dalam konteks bisnis tapi juga dalam bentuk kegiatan tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL). Pada kesempatan ini diberikan untuk kalangan pendidikan, salah satunya kepada UGM.

 

"Sebagai perusahaan energi, Pertamina berkomitmen untuk melakukan percepatan transisi energi. Pertamina mendorong tujuan ini dalam program TJSL salah satunya bantuan PLTS di UGM ini," ujar Said.

Pembangunan PLTS atap di UGM telah melalui berbagai tahapan hingga akhirnya mulai beroperasi sejak 25 Agustus 2023. Dari total 326,25 kWp PLTS tersebut terpasang di tujuh titik atap Gedung UGM, yaitu di Fakultas Ilmu Budaya (71,25 kWp), Fakultas Hukum (39,75 kWp), Fakultas Ilmu Sosial dan Politik BA (82,5 kWp), Fakultas Ilmu Sosial dan Politik BC (45 kWp), Fakultas Kehutanan JBIC (20,25 kWp), Fakultas Kehutanan IFFLC (40,5 kWp), dan Fakultas Geografi (27 kWp).

Dengan kapasitas terpasang tersebut, emisi karbon yang dapat diturunkan dalam setahun kurang lebih mencapai 309,7 ton CO2 ekuivalen atau setara dengan kemampuan penyerapan karbon 14.747 pohon dewasa. Pada tahun 2022, produksi listrik dari PLTS atap tersebut telah mencapai 169.689 kWh.

 

Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Aset, dan Sistem Informasi UGM, Arief Setiawan Budi pada acara peresmian menyampaikan apresiasinya atas bantuan yang diberikan oleh Pertamina tersebut yang telah berkontribusi pada upaya pemenuhan energi bersih di lingkungan UGM.

"Alhamdulillah per September 2022, kita bersama Pertamina, UGM telah memiliki PLTS dengan kapasitas 326 kWp. Ini langkah awal kita bisa berkontribusi untuk energi bersih di kampus," ungkap Arief.

Arief menambahkan bahwa mengembangkan PLTS di dalam kampus memang harus terus dilakukan mengingat konsumsi energi listrik gedung-gedung di UGM sangat besar.

Tercatat dalam setahun konsumsi energi listrik di UGM mencapai 25,63 GWh atau rata-rata 2,1 GWh per bulan. Walau baru memberikan kontribusi 1%, namun Bantuan PLTS dari Pertamina telah menjadi langkah awal untuk energi bersih di lingkungan kampus.

 

VP Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso menyampaikan bahwa upaya percepatan transisi energi yang didorong oleh Pertamina tersebut sejalan dengan target Net Zero Emission (NZE) 2060.

 

"Pertamina memiliki strategi yang konkret untuk mendukung aspirasi NZE 2060, yaitu dengan melakukan dekarbonisasi terhadap bisnisnya dan membangun bisnis baru yang lebih hijau. Seluruh lini bisnis Pertamina akan bersama-sama bergerak menuju tujuan tersebut, termasuk pada program TJSL" ungkap Fadjar.

 

Dukungan Pertamina melalui program TJSL di bidang lingkungan untuk menggunakan energi baru terbarukan di sektor pendidikan sejalan dengan target pembangunan berkelanjutan (TPB) poin 7 Energi Bersih dan Terjangkau, dan poin 13 Penanganan Perubahan Iklim, serta wujud komitmen tinggi untuk mengimplementasikan aspek environment, social, and governance (ESG) ke setiap aspek bisnis dan operasionalnya. (ist)

foto

Terkait

Foto

Muslim Dunia Kagum Konversi BRK Syariah, 'Ini Sangat Mulia'

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Haji Syamsuar telah berhasil mengkonversi Bank Riau Kepri (BRK) konvensional menjadi BRK Syariah, langkah itu mendapat…

Foto

Sejahterakan Masyarakat Riau, Ini Upaya Pemprov

RIAUBOOK.COM - Asisten II Setdaprov Riau M Job Kurniawan mengungkapkan, inklusi keuangan telah menjadi perhatian global dan juga menjadi salah…

Foto

Di Bawah Kepemimpinan Jaffee Suardin PHR Bukukan Laba Bersih Rp25,8 Triliun

RIAUBOOK.COM - PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) yang menjadi salah satu Wilayah Kerja (WK) Migas yang paling produktif di Indonesia…

Foto

Bintan Terima Deviden BRK Syariah

RIAUBOOK.COM - Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahunan tahun buku 2022 dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB)…

Foto

Duh! Harga Sawit Riau Turun

RIAUBOOK.COM - Kabar kurang baik bagi petani perkebunan kelapa sawit di Riau, harga tandan buah sawit di daerah ini untuk…

Foto

UMKM Pertamina Menuju Pasar Internasional?

RIAUBOOK.COM, Manggarai Barat - PT Pertamina (Persero) terus mendorong UMKM binaannya menuju pasar internasional, salah satu upayanya melalui partisipasi pada…

Foto

Tekan Inflasi, Syamsuar: Operasi Pasar Tetap Dijalankan

RIAUBOOK.COM - Pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan tetap terus menjalankan operasi pasar untuk menekan lajunya inflasi dan meningkatkan daya…

Foto

Penjelasan BRK Syariah terkait Pinjaman Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti

RIAUBOOK.COM - Sehubungan dengan pemberitaan di media masa (online) terkait Pinjaman Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti, dapat kami sampaikan sebagai berikut:…

Foto

Syamsuar: Kami Tahu Persis Ekonomi Masyarakat Riau Bergantung Sawit

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Haji Syamsuar telah melakukan kebijakan untuk warga Riau yang bergantung pada perkebunan kelapa sawit. Diketahui perkebunan sawit…

Foto

BRK Syariah Raih 4 Penghargaan TOP BUMD Awards 2023

RIAUBOOK.COM - Bank Riau Kepri (BRK) Syariah kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih 4 penghargaan pada ajang TOP BUMD Awards…

Foto

BRK-Syariah Gagas Halal Fair di Masjid Raya Annur, Syamsuar: Berlanjut ke Mal

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Haji Syamsuar meresmikan Riau Halal Fair di Kawasan Masjid Raya Annur, Kota Pekanbaru, Senin (03/04/2023). …

Foto

Pertamina Pastikan Stok BBM, LPG dan Avtur Aman Selama Ramadan

RIAUBOOK.COM - Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut memastikan stok Bahan Bakar Minyak (BBM), LPG dan Avtur selama bulan Ramadan tercukupi…

Foto

Milad ke-57 BRK Syariah dan Berkah Ramadan, Dharma Wanita Bagikan 600 Paket Sembako

RIAUBOOK.COM - Bertepatan dengan Milad ke 57 BRK Syariah dan bulan penuh berkah, Dharma Wanita BRK Syariah membagikan 600 paket…

Foto

Gubernur Riau Launching Kartu e-Money BRK Syariah, Fajar Restu: Ini Mengedukasi Pelajar

RIAUBOOK.COM - Kartu e-Money BRK Syariah diperkenalkan kepada Pelajar SMAN Negeri 1 Bangko. Programnya dilaunching langsung oleh Gubernur Riau, Drs.…

Foto

Wagub Edy Natar Ajak Masyarakat Riau Beralih ke BRK-Syariah

RIAUBOOK.COM - Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution mengajak masyarakat untuk beralih menggunakan Bank Riau Kepri (BRK) Syariah demi kualitas…

Foto

BRK Syariah Meriahkan Riau Halal Fair 2023 di Masjid Raya An Nur Pekanbaru

RIAUBOOK.COM, PEKANBARU - Semarak Ramadan 1444 Hijriah, PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) bersama Badan Pengelola Masjid Raya An-Nur ikut…

Foto

Pertamina Geothermal Energy Berhasil Bukukan Pendapatan dari Carbon Credit

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. (PGEO), emiten anak usaha BUMN dengan kapasitas terpasang panas bumi terbesar di dunia,…

Foto

Kabar Baik, Harga TBS Sawit Naik

RIAUBOOK.COM - Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau bersama tim penetapan harga pada hari ini, Selasa (7/3/2023), telah melaksanakan rapat penetapan harga.…

Foto

Askesindo Hadir di Riau Angkat Derajat Petani Sawit

RIAUBOOK.COM - Asosiasi Pabrik Kelapa Sawit Skala Mikro Kecil dan Menengah Indonesia (Askesindo) akan hadir di Bumi Lancang Kuning untuk…

Foto

Wagub Riau Kunjungi Pasar Ulul Albab, Jefry Noer: di Sini Dilarang Jual Miras

RIAUBOOK.COM - Wakil Gubernur Riau Haji Edy Natar Nasution memgunjungi Pasar Syariah Ulul Albab di Jalan Pasir Putih, Kecamatan Siak…

Pendidikan