Riau Book - Ternyata Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI Edy Afrizal Nasution kelahiran Bengkalis.
Edy Afrizal yang saat ini berdinas di Mabes TNI mengaku lahir dan besar di Bengkalis adalah alumni 1980 SMAN 1 Pekanbaru.
Pengakuan Edy, dia menyelesaikan TK, SD, SMP sampai kelas dua SMA di Kota Terubuk (Bengkalis).
Saat kelas dua SMA, Edy pindah ke Pekanbaru dan melanjutkan ke SMAN 1 Pekanbaru. Tamat SMA Edy kemudian masuk Akabri.
"Saya sengaja turun di sini karena saya lahir di Bengkalis, sekolah sejak TK di Bengkalis, SD, SMP dan SMA di Bengkalis, kelas dua SMA saya pindah ke Pekanbaru sampai tamat kemudian lulus di Akabri. Jadi saya merasa balik kampung karena Bengkalis ini kampung kelahiran saya, masih banyak teman-teman saya di Bengkalis," sebut Brigjen Edy diselah-selah pengarahannya saat meninjau TMMD Korem 031 Wirabima di Desa Tanjung Damai, Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis, Rabu (12/10/2016).
Kembali ke program TMMD, Edy mengapresiasi dukungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam menyukseskan TMMD di Desa Tanjung Damai.
"Mudah-mudahan dengan terlaksananya TMMD kususnya di wilayah Kabupaten Bengkalis ini, dapat mempererat dan memperkuat kemanunggalan antar TNI dan masyarakat untuk saling bahu membahu dalam pembangunan," tuturnya.
Setelah menerima laporan pelaksanaan TMMD dari Dandim 0303 Bengkalis, rombongan pengawasan dan evaluasi (Wasev) Mabes TNI langsung meninjau sejumlah titik yang menjadi sasaran pembangunan TMMD di Desa Tanjung Damai, diantaranya pembangunan jalan, lapangan volly dan juga pembangunan rumah warga kurang mampu. (Doang)
Follow News : Riau | Kampar | Siak | Pekanbaru | Inhu | Inhil | Bengkalis | Rohil | Meranti | Dumai | Kuansing | Pelalawan | Rohul | Berita Riau
Golkar Riau Akan Dipimpin Seorang Pejuang, Bukan Petarung
Goresan; Nofri Andri Yulan, S.Pi (Generasi Muda Partai Golkar)1. PI (Parisman Ikhwan) didukung penuh oleh Ketua DPD I Partai Golkar…