Kejati Riau Usut Dugaan Jual Beli Jabatan 50 Penghulu di Rohil

RIAUBOOK.COM - Aparat Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau sedang mengusut dugaan jual beli jabatan 50 orang Penjabat Sementara (Pjs) Kepala Desa (Kades) atau Penghulu di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil), Provinsi Riau.

Sejumlah pihak dikabarkan sudah diperiksa oleh Korps Adhyaksa pada Agustus 2023, antara lain kepala organisasi perangkat daerah (OPD) terkait dan lima Pjs Kades di lingkungan Pemkab Rohil.

Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong yang dikonfirmasi terkait indikasi jual beli jabatan itu belum menjawab pesan elektronik yang dilayangkan.

''Kepala OPD terkait proses administrasi jabatan Pjs Penghulu di Pemkab Rohil, sudah dipanggil oleh Tim Kejati Riau pada Agustus 2023, dan diperiksa di lantai dua Bidang Intelijen Kejati Riau,'' sebut sumber, Minggu (17/9/2023).

Selain kepala OPD, beber sumber yang enggan namanya disebut dalam media ini, sebanyak lima Pjs Penghulu juga sudah diperiksa Kejati Riau.

"Dalam waktu dekat, Kabid yang memroses perizinan Pjs Penghulu segera diperiksa Kejati," katasumber.

Dihubungi terpisah, Senin (18/9/2023) pagi, Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Kejati Riau, Bambang Heripurwanto, S.H., M.H, membenarkan pihaknya tengah mengusut kasus dugaan jual beli jabatan Pjs Penghulu di lingkungan Pemkab Rohil.

"Tim klarifikasi bidang intelijen Kejati Riau benar sedang melakukan klarifikasi dugaan jual beli jabatan Pjs Kades di Pemkab Rohil, ini sifatnya masih klarifikasi untuk mengetahui sejauh mana kebenaran laporan pengaduan tersebut," kata dia.

Dari beberapa pihak yang telah dilakukan klarifikasi, lanjut Bambang Heripurwanto, belum ada yang menerangkan adanya jual beli jabatan Pjs Kades atau Penghulu di Pemkab Rohil tersebut.

Seperti diberitakan, Forum Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Riau Bersatu meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), terkhusus aparat penegak hukum (APH) di wilayah hukum Riau, mengusut dugaan jual beli jabatan Pjs Kades atau Penghulu di Pemkab Rohil.

"Berdasarkan investigasi kami di lapangan, pengangkatan Pjs Kades di Pemkab Rohil diduga ada jual beli jabatan. Untuk itu, kami minta KPK dan APH di Riau, mengusut dugaan praktik kotor ini," ujar Ketua Forum LSM Riau Bersatu, Ir Robert Hendrico SH.

Menurutnya, setiap ASN yang berminat menjadi Pjs Kades diduga mesti "setor" antara Rp25 juta sampai Rp50 juta per orang untuk memperoleh SK pengangkatannya dari Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong.

"Praktik ini sudah menjadi rahasia umum di Rohil," ungkap Robert.

Informasi yang diperoleh media siber ini, sejak September 2022 sudah dilantik 50 Pjs Kades di lingkungan Pemkab Rohil. Menjelang Desember 2023 ini, diperkirakan ada 100 orang Kades berakhir jabatan; dengan kata lain 100 orang bakal diangkat sebagai Pjs-nya.

"SK Pjs Kades diproses oleh Sugianto, Kepala Bidang (Kabid) Pemerintah Desa (Pemdes) Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Rohil. Nah, Sugianto inilah diduga kaki tangan praktik jual beli jabatan ini bermula," sebut sumber yang enggan namanya diposting dalam berita ini.

Sayang, ketika dikonfirmasi media melalui pesan WhatsApp, Kabid Pemdes PMD Rohil, Sugianto SIP, tidak merespon.

Pertanyaan yang dikirim sampai berita ini tayang tidak dibalas, padahal tampilan di layar WA centang dua biru, tanda chat sudah dibaca. (ist/nov)

foto

Terkait

Foto

Oknum Jaksa Riau Terindikasi Terima Suap Miliaran Diproses Hukum

RIAUBOOK.COM - Oknum jaksa perempuan berinisial SH yang diduga meminta uang miliaran rupiah terkait penanganan perkara narkotika yang ditanganinya telah…

Foto

Bupati Meranti Nonaktif M Adil Akan Sidang Langsung di Pekanbaru

RIAUBOOK.COM - Terdakwa dalam tiga kasus korupsi yang merupakan Bupati Kepulauan Meranti nonaktif Muhammad Adil akan dipindahkan penahannya…

Foto

Awas Oknum Jaksa! Aparat Terima Suap Miliaran Belum Ditindak

RIAUBOOK.COM - Pemberantasan mafia hukum masih berliku, contohnya oknum jaksa perempuan berinisial SH yang diduga meminta uang…

Foto

Suami Bunuh Isteri Bersama-sama Anaknya Terancam Dihukum Mati

RIAUBOOK.COM - Tindakan biadab dilakukan seorang pria berinisial SR (43) yang tega menghabisi nyawa istrinya di Kota Dumai,…

Foto

Lurah Cabul, Anggota Panwaslu Jadi Korban

RIAUBOOK.COM - Tindakan tidak terpuji dilakukan seorang oknum lurah berinisial R (56) di Kecamatan Limapuluh, Pekanbaru, Riau.

Foto

Dugaan Korupsi Berjema'ah Bupati Rohil, Kajati Periksa Anak dan Isterinya

RIAUBOOK.COM - Dugaan korupsi berjema'ah keluarga Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong kian menguap, mulai dari dugaan penyimpangan dana hibah…

Foto

Kejati Riau Benarkan Periksa Anak Bupati Sintong, Dugaan Kerugian Rp200 Juta

RIAUBOOK.COM - Pihak Kejaksaan Tinggi Riau membenarkan telah memeriksa seorang anak perempuan Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong berinisial…

Foto

Kejati Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Jembatan Inhil, 1 Ditahan

RIAUBOOK.COM - Penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau menetapkan dua orang sebagai tersangka dalam kasus dugaan…

Foto

Wajah Cak Imin Setelah 5 Jam Diperiksa KPK

RIAUBOOK.COM - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar (Cak Imin), hari ini, Kamis (7/9/2023), memenuhi panggilan…

Foto

Anak Bupati Rohil Diperiksa Kejati Riau Terkait Dana Hibah?

RIAUBOOK.COM - Seorang anak Bupati Rokan Hilir (Rohil), Riau, berinisial NA dilaporkan dipanggil untuk diperiksa aparat Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau…

Foto

Kejari Tahan Tersangka Baznas Dumai, Kejati Belum Periksa Bupati di Kasus Baznas Rohil

RIAUBOOK.COM - Memasuki September 2023, aparat penyidik Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Dumai resmi menahan dua mantan pengurus Badan Amil…

Foto

KPK Jadwalkan Pemeriksaan Hari Ini, Cak Imin Pastikan Tak Hadir

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini, Selasa (5/9/2023), mengagendakan pemeriksaan terhadap mantan Menteri Tenaga Kerja…

Foto

Jaksa Tetapkan 3 Tersangka Tipikor Lintasan Atletik Kuansing, Langsung Ditahan

RIAUBOOK.COM - Tim penyidik pidana khusus pada Kejaksaan Negeri Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, menetapkan tiga orang sebagai tersangka dalam kasus…

Foto

Andika Perkasa: Paspampres Culik-Bunuh Imam Harus Dikenakan Pasal Berlapis

RIAUBOOK.COM - Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Muhammad Andika Perkasa ikut mengomentari kasus dugaan penculikan dan penganiayaan yang dilakukan…

Foto

Viral! Polisi Aniaya Wanita Kekasihnya Sendiri

RIAUBOOK.COM - Oknum polisi kembali berulah, kali ini Bripda AF melakukan penganiayaan terhadap seorang wanita yang merupakan pacar atau kekasihnya…

Foto

Dua Bocah Tega Bunuh Ibunya Sendiri, Kartini

RIAUBOOK.COM - Peristiwa miris, dua anak di bawah umur berusia 14 dan 12 tahun diamankan Satreskrim Polres Dumai…

Foto

Kejati Riau Usut Gedung BLK Diduga Dikorupsi

RIAUBOOK.COM - Aparat Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau mengusut dugaan korupsi dalam proyek mangkrak pembangunan Gedung Balai Latihan Kerja…

Foto

M Noer Gugat Polda, Ini Tanggapan DirReskrimum Asep

RIAUBOOK.COM - Mantan Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Riau, telah mengajukan gugatan praperadilan terkait kasus dugaan perusakan kebun sawit beberapa waktu…

Foto

Mantan Sekda Pekanbaru Tersangka

RIAUBOOK.COM - Nasib buruk menimpa mantan Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, M Noer, yang ditetapkan sebagai tersangka kasus perusakan tanaman…

Foto

Mantan Bupati Meranti Didakwa Berlapis, KPK Jerat 3 Kasus

RIAUBOOK.COM - Bupati Kepulauan Meranti, Riau, nonaktif, Muhammad Adil, terdakwa 3 kasus dugaan korupsi sekaligus, dijerat dengan dakwaan berlapis…

Pendidikan