4 Kali Bertemu di Final AFF Lawan Thailand, Indonesia Pernah Kalah Menyakitkan

RIAUBOOK.COM - Thailand tidak laginasing bagi Timnas Garusa dalam laga final Piala AFF, dan laga Rabu besok merupakan partai final keempat yang mempertemukan Timnas Indonesia dan Timnas Thailand.

Sakitnya, dalam tiga final sebelumnya Thailand selalu bisa meraih kemenangan.

Kekalahan paling menyakitkan bagi Timnas Indonesia terjadi pada edisi 2002 dan 2016. Pada final 2002 Indonesia harus bertekuk lutut melalui drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 2-2.

Penendang kedua dan ketiga Timnas Indonesia, Bejo Sugiantoro dan Firmansyah, gagal melaksanakan tugasnya. Padahal Indonesia sempat memimpin setelah penyerang Thailand Kiatisuk Senamuang yang menjadi penendang pertama gagal mengeksekusi penalti.

Dua belas tahun berselang, peluang Timnas Indonesia untuk merebut gelar juara Piala AFF untuk pertama kalinya juga kandas. Anak asuh Alfred Riedl saat itu sempat unggul 2-1 pada partai pertama di Stadion Pakansari, Bogor.

Sayangnya Boaz Solossa cs menelan kekalahan 0-2 pada laga kedua di Stadion Rajamanggala, Bangkok. Thailand berhak keluar sebagai juara dengan agregat 3-2.

Pertemuan kedua tim juga sempat dicederai dengan insiden yang dikenal sebagai sepak bola gajah pada 1998, saat itu Piala AFF masih bernama Piala Tiger.

Bertemu pada partai terakhir babak penyisihan grup yang tak lagi menentukan karena kedua tim sudah memastikan sama-sama lolos dan tinggal memperebutkan posisi puncak klasemen Grup A.

Timnas Indonesia sempat dua kali meraih keunggulan lewat Miro Baldo Bento dan Aji Santoso. Thailand dua kali juga menyamakan kedudukan lewat gol Kritsada Piandit dan Therdsak Chaiman.

Laga dinodai dengan gol bunuh diri Mursyid Effendi pada menit akhir pertandingan. Indonesia kalah 2-3 dan muncullah tudingan bahwa skuad asuhan Rusdy Bahalwan sengaja kalah karena ingin menghindari pertemuan dengan tuan rumah Vietnam pada semifinal.

Kedua tim pun kembali bertemu pada laga perebutan gelar juara ketiga setelah dikalahkan oleh Singapura dan Vietnam. Indonesia merebut kemenangan setelah melalui drama adu penalti.

Kasus ini membuat FIFA turun tangan. PSSI akhirnya mendapatkan denda sebesar 40 ribu dolar. Hukuman terberat diterima Mursyid Effendi. Pemain yang membela Persebaya Surabaya selama 13 tahun itu pun dilarang beraktivitas di sepak bola internasional seumur hidupnya.

Dengan panjangnya sejarah pertemuan serta berbagai drama dalam pertemuan Indonesia vs Thailand, laga final Piala AFF 2020 Rabu besok dipastikan akan berlangsung sangat seru. Skuad Garuda kembali berpeluang mengakhiri hasrat untuk meraih gelar juara.

Sumber tempo

foto

Terkait

Foto

Inilah Rekor Pertemuan Indonesia versus Thailand, Garuda Bangkit!

RIAUBOOK.COM - Tim Garuda Indonesia memiliki rekor cukup buruk dalam laga menghadapi pasukan biru Thailand dalam laga AFF, namun tidak…

Foto

Piala AFF: Indonesia vs Thailand Berikut Sejarah Pertemuan Kedua Tim

RIAUBOOK.COM - Tim Garuda Indonesia berhasil lolos ke babak final Piala AFF 2020 setelah melibas sang Tuan Rumah Singapura dengan…

Foto

Orang Vietnam Sebut Timnas Garuda Bermain Buruk Walau Bantai Singapura

RIAUBOOK.COM - Legenda pesepakbola Vietnam, Nhu Tuan, menilai Timnas Indonesia bermain lebih buruk ketimbang biasanya saat menang 4-2 atas Singapura di leg…

Foto

Timnas Garuda Imbang Lawan Singapura, Vietnam Sebut Beruntung

RIAUBOOK.COM - Tim Nasional Garuda Indonesia hanya bisa meraih hasil imbang 1-1 saat melawan Singapura di leg pertama semifinal Piala AFF 2020 pada Rabu…

Foto

Piala AFF: Timnas Garuda Libas Malaysia

RIAUBOOK.COM - Pasukan Garuda Indonesia berhasil menjadi juara Grup B Piala AFF 2020 usai mampu melibas Malaysia dengan skor telak 4-1 di…

Foto

Piala AFF: Tak-tik Timnas Hadapi Malaysia Malam Ini

RIAUBOOK.COM - Tak-tik atau strategi cerdas akan dilakukan Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam laga pamungkas babak penyisihan Grup B Piala…

Foto

Indonesia Masuk Semifinal, Pelatih Vietnam Sebut Garuda Tak Layak

RIAUBOOK.COM - Garuda berhasil lolos ke Semifinal Piala AFF 2020 berhadapan dengan Malaysia usai mengalahkan Vietnam di laga Grup B…

Foto

SOIna Pekanbaru Gelar Pertandingan Bocce di Mal SKA Pekanbaru

RIAUBOOK.COM - Pengurus Kota Special Olympics Indonesia (SOIna) Pekanbaru, Minggu (5/12/2021) menggelar Pertandingan Bocce dalam rangka memperingati Hari Disabilitas Internasional…

Foto

Gubernur Syamsuar Apresiasi Percasi, Ketuanya Dias Bakal Pimpin KONI Riau

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau, Syamsuar, memberikan apresiasi kepada Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Provinsi Riau atas prestasinya. Karena setelah 10…

Foto

Calon Ketua KONI Riau Wajib Didukung 25 Persen Suara Kabupaten/Kota

RIAUBOOK.COM - Penjaringan dan penyaringan calon Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau masa bakti 2021-2025 telah resmi dibuka, bagi…

Foto

Kordias, Petarung untuk Ketua KONI Riau

RIAUBOOK.COM - Kordias Pasaribu, politisi sekaligus tokoh muda Riau menyiapkan diri untuk bertarung merebut Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia…

Foto

Ini Sederet Pebalap MotoGP dengan Gaji Terbesar, Beberapa Bakal Turun di Mandalika

RIAUBOOK.COM - Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Indonesia bakal menggelar helatan balap motor paling bergengsi pada…

Foto

Kontingen Pekanbaru Pertahankan Gelar Juara Umum Porda SOIna VI Riau Tanpa Dukungan Anggaran dari Pemko

RIAUBOOK.COM - Kontingen Special Olympic Indonesia (SOIna) Kota Pekanbaru kembali mempertahankan gelar sebagai juara umum Pekan Olahraga Daerah (Porda) VI…

Foto

Barcelona Hancur Lebur

RIAUBOOK.COM - Kehancuran telah menghantui paaukan merah biru, Barcelona yang benar-benar dibuat tak berdaya di Liga Champions musim ini. Usai…

Foto

72 Peserta Ikuti Kompetisi Olahraga Tradisional

PEKANBARU- Kompetisi Olahraga Tradisional tajaan Dinas Kebudayaan Provinsi Riau dimulai hari ini, Senin (13/09/2021), bertempat di laman Bandar Seri Melayu…

Foto

Barcelona Terancam Bangkrut, Ini Daftar Utangnya

RIAUBOOK.COM - Klub sepakbola Barcelona telah merilis laporan keuangannya. Terungkap, saat ini Blaugrana tengah menghadapi ancaman kebangkrutan dengan total utang…

Foto

Tersulut Emosi, Danny Drinkwater Diganjar Kartu Merah

RIAUBOOK.COM - Tersulut emosi lantaran mendapat tekel horor dari pemain Tottenham Hotspur U-23 Alfie Devine, pemain senior ChelseaDanny Drinkwaterharus menerima…

Foto

Skor 2-7, Begini Jalan Pertandingan Aston Villa Vs Liverpool

RIAUBOOK.COM - Berakhir dengan skor 2-7, jalannya pertandingan Aston Villa vs Liverpool yang digelar di Stadion Villa Park, Senin (5/10/2020)…

Foto

Kekhawatiran Jurgen Kloop Terbukti jadi Mimpi Buruk

RIAUBOOK.COM - Kekhawatiran Pelatih Liverpool Jurgen Kloop saat akan menghadapi Aston Villa terbukti menjadi mimpi buruk, setelah anak-anak asuhnya dibantai…

Foto

Cuaca Tak Pasti, Rossi Belum Pilih Ban untuk Balap MotoGP Austria

RIAUBOOK.COM - Valentino Rossi masih belum menentukan jenis ban apa yang akan ia pakai pada balapan MotoGP di sirkuit Red…

Pendidikan